Jumat, 23 Juli 2010

Hadir di IIMS, Darmin Dipuji Boediono

Wakil Presiden Boediono mengungkapkan apresiasinya terhadap kehadiran Gubernur BI terpilih Darmin Nasution yang hadir dalam acara pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS) ke-18 di JIExpo Kemayoran.

"Hari ini bapak pejabat Gubernur BI hadir, ini pertanda nampaknya otoritas moneter langsung masuk ke sektor riil," ucap Boediono sambil tersenyum saat sambutannya di acara pembukaan IIMS 2010, di JIEXPO, Kemayoran, Jumat (23/7/2010).

Boediono juga berseloroh, setidaknya kedatangan Darmin ke acara pembukaan IIMS bisa menjadi ajang relaksasi bagi Darmin setelah mengikuti ujian pemilihan gubernur BI di DPR.

"Sambil santai setelah dua hari beliau (Darmin) bekerja keras," kata mantan Gubernur BI ini.

Sebelumnya Darmin Nasution merasa tak istimewa soal dirinya yang terpilih secara aklamasi oleh DPR. Ia pun mengelak saat dinobatkan sebagai Gubernur BI pertama yang terpilih secara aklamasi.

"Ah..yang bener? Pak Boediono kan...," kilah Darmin ditempat yang sama.

Bahkan Darmin juga beranggapan masalah terpilih aklamasi bukan hal yang baru dalam hal pemilihan gubernur BI bahkan deputi gubernur senior (DGS) BI.

"Saat DGS, jangan kau kira ini hal baru," katanya.

Ia juga merasa sedikit terusik pasca terpilih dirinya menjadi Gubernur BI. Maklum saja wartawan langsung memburu dirinya di arena IIMS Kemayoran.

"Orang lagi rileks-rileks, awalnya tenang-tenang.....saya nggak akan lari kok," katanya tertawa.

0 komentar:

Posting Komentar